Otomotifnet.com - Sosok crossover baru Mitsubishi tinggal hitungan hari dipastikan akan muncul di Indonesia!
Wujudnya terkuak lewat rilis yang diterima tim Otomotifnet.com dari Mitsubishi Motors Corporation, (5/11/19).
Memang tak secara gamblang terlihat, hanya dari sebuah foto dengan latar cahaya gelap.
Namun beberapa titik terlihat seperti mengambil basic dari Xpander namun dibuat lebih jangkung ala crossover dengan ground clearance lebih tinggi.
(Baca Juga: Mitsubishi Xpander Cross Dipersiapkan, Tampilan Ala OEM, November Siap Dirilis?)
Juga bagian atap kini terpasang roof rail yang menambah kesan ala SUV.
Narasumber terpercaya dari Mitsubishi juga mengatakan, ukuran roda berbeda dari Xpander yang saat ini beredar.
“Akan pakai pelek diameter 17 inci agar jangkung, ditambah ban pelek tapak lebar ukuran 205/55 R17 atau 215,” jelasnya.
Untuk mempertegas lagi, kini memiliki over fender berlapis krom yang juga diberi body kit depan, belakang dan samping.
Pihak Mitsubishi juga mengklaim, over fendernya tampil kekar ala OEM dan beda jauh dengan ala aftermarket.
“Pokoknya tampilan proporsional ala OEM, beda banget dengan over fender ala aftermarket deh,” ucap sang narasumber yang enggan disebutkan namanya.
Tak kalah penting, wajah dari Mitsubishi Croosover ini mirip dengan Pajero Sport terbaru namun yang versi Thailand.
Sebab, bahasa desain Mitsubishi yang tertanam di Crossover baru ini lebih tegas dan tegak.
(Baca Juga: Mitsubishi Xpander Facelift Uji Jalan, Pakai Over Fender dan Roof Rail, Pindah Jadi Crossover?)
Menandakan lebih mempertegas kesan SUV-nya.
Soal waktu peluncurannya, jika sebelumnya disebutkan hanya samar-samar pada pertengahan November kini pihak MMC lebih gamblang menyebutkan tanggalnya.
Dari rilis disebutkan, sosok Mitsubishi Crossover ini muncul pada 12 November 2019.
Kita tunggu saja wujud aslinya tujuh hari lagi!