Datsun Cross Lama Tak Muncul, Kini Diterpa Isu Berhenti Produksi

Irsyaad Wijaya - Rabu, 6 November 2019 | 11:30 WIB

Datsun Cross (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Datsun Cross diterpa isu discontinue alias berhenti diproduksi atau disuntik mati.

Sebab, sejak lahir Januari 2018 hingga saat ini, penjualannya tak memuaskan.

Bahkan data wholesales (pabrik ke dealer) di Gaikindo sepanjang September 2019 juga tak muncul.

Informasinya, Datsun Cross varian transmisi manual, keran penjualannya sudah ditutup sejak Juli 2019.

(Baca Juga: Inilah Alasannya, Datsun Cross Pakai Mesin 1.200 cc, Bukan 1.500 cc Ataupun 1.600 cc)

Jika dirinci penjualannya selama Januari hingga September 2019, Datsun berhasil memasarkan Cross dari pabrik ke dealer sebanyak 1.862 unit.

Di samping itu, Datsun tetap menjual saudaranya yakni Go dan Go+ yang bermain di segmen low cost green car (LCGC) dan bisa dibilang penjualannya lebih moncer.

Selama periode September 2019, Datsun berhasil menjual GO sebanyak 335 unit dan GO+ 153 unit secara wholesales.

Kalau ditotalkan dari periode Januari hingga September 2019, maka Datsun berhasil menjual GO secara wholesales sebanyak 1.213 unit dan GO+ 2.344 unit.