Valentino Rossi Terseret di FP2 MotoGP Valencia, Baju Balap Porak-poranda, Motor Remuk

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 16 November 2019 | 08:59 WIB

Valentino Rossi crash di FP2 MotoGP Valencia (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - FP2 MotoGP Valencia kembali diwarnai aksi terjatuh seorang Valentino Rossi.

Bahkan kondisi motornya remuk karena 'koprol' di gravel setelah terseret di tikungan ke-10 karena kehilangan grip ban.

Ini merupakan keapesan kedua yang dialami oleh Rossi setelah sebelumnya juga terjatuh menjelang berakhirnya sesi FP1 MotoGP Valencia, (15/11/19).

Beruntung insiden di FP2 ini tak membuatnya cedera atau luka serius meski baju balapnya porak-poranda.

(Baca Juga: Valentino Rossi Jatuh, Motor Ducati Terbakar di FP1 MotoGP Valencia, Lorenzo Tak Berkutik)

Rossi bisa kembali ke boks untuk ganti baju balap dan melaju ke trek lagi dengan stok motor lain.

Sesi FP2 ini sejak awal didominasi oleh Marc Marquez dengan catatan waktu lebih bagus 1 detik dari pembalap lainnya.

Menyisakan 10 menit, sempat ada masalah di motor Andrea Dovizioso.

Minyak rem motor Dovi tiba-tiba muncrat dan akhirnya membuatnya menepi kembali ke paddock.