Honda City Moncong Pesek, Ulah Pria 60 Tahun Gagal Nikung, Pemotor Dan Pejalan Kaki Diterjang

Ignatius Ferdian - Minggu, 17 November 2019 | 10:00 WIB

Kondisi Honda City setelah menabrak pengendara motor dan pejalan kaki (Ignatius Ferdian - )

Mobil baru berhenti setelah menabrak tiang traffic light dan Yamaha V-Ixion yang berhenti karena lampu menyala merah.

"Sopirnya saat itu mengalami kram pada kakinya sehingga tidak bisa bergerak. Akibatnya mobil melaju kencang," kata petugas bagian lalu lintas Dinas Perhubungan (Dishub) Brebes, M Dahlan, saat menata tiang traffic light yang ambruk usai ditabrak mobil.

Kondisi bagian depan mobil langsung remuk usai menabrak tiang dan sepeda motor tersebut. Sementara kondisi Yamaha V-Ixion sendiri juga remuk berada di bawah mobil.

"Semua korban hanya luka-luka. Mereka sudah ditangani di Puskesmas Jatibarang," ucapnya.

(Baca Juga: Toyota Avanza Remuk Tak Berbentuk, Kena Tampar Truk Box, Diseruduk Truk Tangki)

Dari data yang dihimpun di Puskesmas Jatibarang, ada 11 orang yang mengalami luka akibat kecelakaan tersebut. Dua di antaranya merupakan pengemudi yaitu Abdillah dan penumpang mobil yaitu Abdul Karim.

Sementar sembilan korban luka lainnya merupakan pejalan kaki dan beberapa pengendara motor yang ditabrak. Seluruh korban dalam penanganan tim medis Puskesmas Jatibarang.

Beberapa orang tersebut yaitu Yusuf (43), Susanti (24), Casdiyanto (31), Siti M (29), Yolanda (20), Evi P (21), Sofan (48), Amanah (19), dan M Sahrul (4).

Kapolsek Jatibarang, AKP Rudiyanti membenarkan kecelakaan tersebut. Saat ini, kecelakaan tersebut sudah ditangani jajaran Laka Lantas Polres Brebes.

Artikel serupa telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul BREAKING NEWS: Kecelakaan Sedan Tabrak Pengendara Motor dan Pejalan Kaki di Brebes, 11 Orang Luka