Mitsubishi Xpander Mustahil Jadi Xpander Cross, Struktur Dudukan Beda!

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 23 November 2019 | 08:30 WIB

Varian tertinggi Xpander Cross Leather Seat Premium Package A/T (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Mitsubishi Xpander Cross memakai basis dari Xpander standar atau MPV.

Namun, jika Xpander MPV diubah jadi Xpander Cross dari pengakuan pihak Mitsubishi enggak bisa dilakukan.

"Kalau mau modifikasi atau facelift dari Xpander MPV ke Xpander Cross dipastikan tidak bisa," tegas Jerry Amran, Senior Assistant Manager PR & CSR Department PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia.

Menurut Jerry, ubahan dari tampilan eksterior seperti gril dan lai-lain ikut mengubah struktur dudukan atau braket panel bodi Xpander.

(Baca Juga: Mitsubishi Punya Xpander Cross, Nissan Bikin New Livina X-Gear?)

Sebagai contoh mika lampu Mitsubishi Xpander bagian atas berukuran lebih lebar dari Mitsubishi Xpander Cross.

"Ukuran mika lampu yang beda ini juga mengubah posisi dudukkan bemper di sasis, jadi tidak akan cocok dipasang di Xpander biasa," jelas Jerry.

Gusti Maharani
Mitsubishi Xpander

Sektor kaki-kaki yang cukup berbeda juga ternyata tidak serta merta bisa plek langsung dipasang di Xpander biasa.

Jerry mengklaim ada perubahan di bagian per bagian depan dan belakang menyesuaikan aspek kenyamanan dan stabilitas mobil.

"Point-nya dengan perubahan spesifikasi Xpander Cross sudah disesuaikan dengan kondisi kenyamanan penumpang dan performa berkendara," tutup Jerry.

Sebagai informasi, Xpander Cross hadir dalam tiga varian.

Yakni Xpander Cross bertransmisi manual (5 speed M/T) yang dibanderol Rp 267,7 juta.

Lalu Xpander Cross bertransmisi otomatis (4 speed A/T) ditawarkan Rp 277,7 juta.

Serta Xpander Cross (4 speed A/T) Premium Package sebagai varian tertinggi dijual Rp 286,7 juta.