Xpander Cross Ternyata Pakai Suspensi KYB, Bakal Ada Aftermarketnya?

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 23 November 2019 | 10:30 WIB

Xpander Cross punya ground clearance 225 mm (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Mitsubishi Xpander Cross mengambil basis dari Xpander MPV namun ada penyesuaian di kaki-kaki.

Terutama pada suspensinya yang dibuat lebih jangkung dan kini memakai merek dari Indonesia.

PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia mempercayakan KYB untuk mensuplai suspensi pada Xpander Cross.

"Suspensi OEM genuine parts Mitsubishi Xpander Cross menggunakan vendor dari KYB," ujar Edwin Surjadipradja, Marketing Department Head PT Astra Otoparts.

(Baca Juga: Mitsubishi Punya Xpander Cross, Nissan Bikin New Livina X-Gear?)

ryan/gridoto.com
Suspensi depan Xpander Cross

Wah kalau pakai merek KYB, artinya akan ada versi aftermarketnya dong?

"Kalau dibuat aftermarket nantinya akan dibuat kategori yang berbeda dengan suspensi OEM, yaitu menjadi KYB Premium," tegas Edwin.

KYB Premium sendiri merupakan kategori suspensi aftermarket KYB yang dijual secara umum berdasarkan suspensi OEM mobil yang sudah beredar.

Menurut Edwin, dari segi desain akan ada perbedaan ulir dan warna dengan suspensi OEM Xpander Cross.