BF Goodrich BF.CG, Motor Cafe Racer Elektrik, Ini Spesifikasinya

Irsyaad Wijaya - Senin, 2 Desember 2019 | 11:40 WIB

BF Goodrich tipe BF.CG (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - BF Goodrich, produsen motor listrik lokal asal Semarang, Jawa Tengah sudah memiliki empat tipe.

Salah satu yang unik yakni berkonsep Cafe Racer berkelir kuning satu ini di pameran roda dua Senayan, Jakarta.

Tipe satu ini diberi nama BF Goodrich BF.CG yang tampilannya gaya motor custom.

Spesifikasinya memakai ban belakang berukuran 15 inci dengan lebar 5.00 serta pengeremannya sudah disc brake depan belakang.

(Baca Juga: Dealer Motor CBU, Probike Rencana Bikin Motor Listrik Buat Indonesia, Homologasi ke Eropa!)

Harun
Ban belakang BF.CG

BF.CG juga dipermanis dengan headlamp bulat layaknya motor jadul plus pemakain jok berkelir cokelat yang terkesan vintage.

Muhammad Harun Jihad, Sales Manager MONAS, distributor BF Goodrich di Jakarta mengatakan, BF.CG didesain mengikuti tren motor yang disukai anak muda.

"Semakin ke sini itu trennya semakin old school, BF.CG ini berdesain cafe racer tahun '80-an," sebutnya, (30/11/19).

"Kami juga enggak menyangka animo masyarakat tinggi juga akan motor ini," ujar Harun.