Nissan Livina Mahal Ganti Modul Airbag, Enggak Ada Substitusi, Rp 6 Juta Melayang

Irsyaad Wijaya - Jumat, 10 Januari 2020 | 13:45 WIB

NIssan Grand Livina lansiran 2013 (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Waspada dengan modul airbag pada Nissan Livina, terutama model lama jika terendam banjir.

Sebab komponen tersebut rawan sekali korslet jika terendam banjir.

Bila sudah mengalami kerusakan karena terendam banjir maka bisa dipastikan harus diganti dengan yang baru.

Kalau tidak diganti maka fitur keselamatan airbag tidak bisa aktif.

(Baca Juga: Livina, Juke Sampai Serena Kena Water Hammer, Biaya Servis Habisin Satu Motor Matik)

ryan/gridoto.com
proses pembongkaran modul airbag Nissan Livina yang terendam banjir

Sebab modul airbag ini berfungsi untuk menjalankan kinerja airbag yang dikontrol oleh sensor-sensor.

"Untuk modul airbag yang rusak sejauh ini enggak bisa diperbaiki, jadi harus ganti baru," ucap Ugie dari Auto Clinic bengkel spesialis Nissan.

"Untuk harganya pun bisa dibilang cukup lumayan yakni Rp 6 juta Rupiah," tambahnya.

Harga segitu untuk menebus modul airbag Nissan Livina baru.