Kijang Innova Reborn Pamer Audio, Setingan SQ & SQL Penikmat Lagu Dangdut

Panji Maulana - Jumat, 17 Januari 2020 | 19:15 WIB

All New Toyota Kijang Innova G 2018 (Panji Maulana - )

Otomotifnet.com - All New Toyota Kijang Innova G 2018 milik Mulyanto ini sudah terkenal di antero media sosial serta di arena kontes modifikasi.

Ubahan di sektor kaki-kaki menggunakan pelek besar dan air suspension, juga di sasis, membuat Innova Reborn ini jadi yang pertama paling ‘kandas’.

Kepopulerannya tak hanya modifikasi eksterior dan kaki-kaki saja. "Audio juga merupakan bagian yang penting untuk dimodifikasi. Karena ini adalah mobil harian saya," ujar Nanda, sapaannya.

Untuk modifikasi audio mobilnya ini, Nanda menyerahkan instalasinya ke Dedy, punggawa DSP Audio di Depok, Jawa Barat.

Pesannya pun cukup unik, "Saya pengin suara bening ala Sound Quality, tapi saya pengin bassnya sampai ke depan karena musik favorit saya adalah dangdut," tegas Nanda. Nah!

Intinya adalah Nanda ingin tatanan audionya enak didengar ketika ia mengendarai mobil ini, terutama ketika ‘memainkan’ lagu-lagu dangdut.

"Jadi, setingan audionya antara SQ dan SQL. Suara bening buat depan, tapi bass dari subwoofer di belakang juga terdengar sampai ke depan," ucap Dedy.

Untuk mendapatkan setingan itu, headunit yang semula pakai Pioneer, Nanda minta ganti dengan Kenwood DDX9019 terbaru. "Head unit ini hasil suaranya lebih detail," tukas Dedy lagi.

Dok. OTOMOTIF
Headunit Kenwood DDX9019