Volvo S80 Seken Jadi Incaran, Dijuluki Tank Dari Swedia, Dibanderol Mulai Rp 190 Jutaan

Ignatius Ferdian - Kamis, 23 Januari 2020 | 09:00 WIB

Ilustrasi All New Volvo S80 (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Sebuah Volvo S80 yang jadi salah satu korban tergulingnya truk  di rest area KM 97 Tol Cipularang beberapa waktu lalu membuat beberapa orang heran.

Volvo S80 yang diketahui tipe 2.3T bodinya nampak utuh dan hanya mengalami kerusakan ringan dibanding 6 mobil lainnya setelah dihantam kontainer.

Hal ini membuat banyak warganet mengagumi kekuatan bodi Volvo S80 dan memberikannya julukan 'tank dari Swedia'.

Volvo S80 yang dirakit sejak tahun 1998, generasi keduanya yaitu All New Volvo S80 meluncur di Indonesia tahun 2008 dengan harga Rp 750 juta untuk OTR Jakarta.

(Baca Juga: Mercedes-Benz Unimog 1300 Murah, Eks Jenderal, Dilepas Rp 300 Jutaan)

Facebook/@Zefa Art
Kondisi bagian belakag Volvo S80 2.3T milik Zefanya, korban truk kontainer terguling di rest area tol Cipularang

Fitur keamanan yang tertanam di All New Volvo S80 adalah air bag dan side impact protections bags (SIPS-Bag), Infletable Curtains (IC) guna melindungi bagian kepala penumpang akibat benturan samping.

Selain itu, fitur keselamatan bernama WHIPS juga sempat heboh lantaran membuat si pemilik selamat dan tidak mengalami cidera saat mobilnya terhantam kontainer.

Akibat kekuatan material dan fitur keselamatannya, nampaknya jadi daya tarik yang membuat unit bekas Volvo S80 tersebut bakal diburu masyarakat.

Lalu berapa ya harga All New Volvo S80 seken sekarang? Apa sudah murah.

(Baca Juga: Alphard, H-1, Elgrand dan Elysion Murah, MPV Premium di Bawah Rp 200 Juta)