Honda BeAT 2020, Yamaha Mio dan Suzuki Nex II Segmen Sama, Siapa Termurah?

Irsyaad Wijaya - Kamis, 30 Januari 2020 | 16:55 WIB

Perbandingan motor matic 110 cc - 125 cc, ada All New Honda BeAT, Yamaha Mio M3, dan Suzuki Nex II. (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - All New Honda BeAT telah meluncur menggantikan model sebelumnya.

Hadir di segmen entry level, Honda BeAT 2020 hadir dalam dua tipe, yakni CBS dan CBS-ISS.

Untuk tipe CBS ada empat pilihan warna yakni Dance White, Techno Blue White, Hard Rock Black, dan Funk Red Black yang dipasarkan Rp 16,450 juta on the road Jakarta.

Sementara tipe CBS-ISS dibekali tiga pilihan warna mulai Garage Black, Electro Blue Black dan Fusion Magenta Black yang dibanderol Rp 17,150 juta on the road Jakarta.

(Baca Juga: Honda BeAT Terbaru Sudah Dirilis, Scoopy Dikabarkan Bakal Menyusul?)

Ada juga versi Deluxe series yang masuk tipe CBS-ISS dengan dua warna yakni hitam dan silver yang dipadukan emblem tiga dimensi.

Soal harga Honda BeAT 2020 versi Deluxe ditawarkan lebih mahal Rp 17,250 juta on the road Jakarta.

Satu lagi ada versi All New BeAT Street yang masuk tipe CBS dan diberi tiga pilihan warna yakni Street Black, Street Silver dan Street Black Silver.

Model naked ini dijual Rp 17,150 juta on the road Jakarta.