Otomotifnet.com - PT Kawasaki Motor Indonesia dipastikan akan meluncurkan Ninja ZX-25R empat silinder.
Pertama muncul di Tokyo Motor Show November 2019 silam tanpa ada informasi lengkap seperti harga dan spesifikasi lainnya.
Prediksinya, Ninja 250 cc empat silinder akan muncul di Tanah Air, April 2020 mendatang.
Soal spek memang belum secara resmi diumbar oleh Kawasaki, namun desas-desusnya motor ini mampu merilis power hingga 41 dk.
(Baca Juga: Ninja 250 Empat Silinder Muncul di Ajang Kawasaki Bike Week April 2020?)
Baru-baru ini Kawasaki Indonesia sudah mulai mengunggah video teaser soal kelahiran Ninja ZX-25R.
Dari video itu juga terlihat beberapa informasi yang bisa diketahui.
Misalnya panel instrumennya, yang ternyata mengadopsi perpaduan analog dan digital.
Sektor analog menunjukkan takometer yang mengukur putaran mesin, dari situ terlihat red line pada mesin Ninja ZX-25R ini ada di angka 17 ribu rpm.
Kemudian masih di kluster yang sama, di sisi kanan takometer, terlihat ada indikator penunjuk gigi dengan model digital.
Tepat di bawahnya juga terlihat adanya jam digital.
Di kluster ini juga terlihat lampu indikator untuk shifting berwarna kuning.
Pindah ke kluster di sebelah kanannya terlihat berisi layar digital, dengan informasi seperti fuel meter, odometer Trip A dan Trip B, juga tentunya speedometer untuk mengukur kecepatan laju dari motor ini.
(Baca Juga: Kawasaki Ninja ZX-25R 4-Silinder Dipastikan Muncul di 2020, Harga di Bawah Rp 100 Juta?)
Di bawah speedometer ada indikator bertuliskan TRC yang kemungkinan maksudya adalah traction control, serta KQS untuk indikator Kawasaki Quick Shifter.
Ada pula informasi yang kemungkinan menunjukkan range average, untuk mengukur konsumsi bensin.
Menariknya, saat melirik ke area kunci kontak, ternyata terlihat Ninja ZX-25R ini belum menyematkan fitur keyless seperti motor-motor masa kini.
Hanya saja Kawasaki sudah menyematkan fitur immobilizer untuk kunci kontak Kawasaki ZX-25R ini.