Yamaha NMAX Nampak Rangka, Plastik Berganti Galvanis, Jok Nyeleneh!

Panji Nugraha - Senin, 24 Februari 2020 | 16:05 WIB

Yamaha NMAX Nampak Rangka, Plastik Berganti Galvanis, Jok Nyeleneh! (Panji Nugraha - )

 

Otomotifnet.com - Tren skutom atau skutik custom menjangkiti Ahmad Hidayat, pemilik Yamaha NMAX.

“Kebanyakan modifikasi NMAX sudah terlalu mainstream, makanya saya ingin yang beda,” buka Dayat, sapaannya.

Urusan ubahan, Dayat yang tinggal di Bintaro, Tangerang Selatan menyerahkan pada Batakastem.

“Konsepnya kami sodorkan tracker, dan disetujui,” terang Abraham Simatupang punggawa Batakastem.

(Baca Juga: Yamaha Mio, Lexi, Aerox, NMAX Hingga XMAX Update Harga Per Februari 2020)

Fajrin/Otomotifnet
Dua lampu LED dikasih tameng mengotak, Yamaha NMAX jadi unik!

Ubahan dimulai dari mempensiunkan bodi bawaan pabrik, lalu menambah rangka tengah sampai belakang.

“Ujung rangka dipotong sedikit, lanjut dibuat sub frame tambahan mengggunakan pipa kotak hollow galvanis tebal 3 mm agar posturnya lebih terlihat tinggi,” ungkap modifikator yang akrab disapa Abram ini.

Selanjutnya, Abram bersama timnya membuat bodi baru buat samping kanan dan kiri, menggunakan pelat galvanis 1,2 mm yang dibentuk sesuai ruang antara sub frame bawaan dan tambahan.

“Itu sekalian sebagai boks untuk menyimpan barang,” kata Abram yang bermarkas di Pamulang Estate Blok L1 No.11, Jalan Semangka 4, Pamulang Timur, Tangerang Selatan.