Otomotifnet.com - New Carry pikap sukses memberikan kontribusi positif terhadap penjualan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) di Tanah Air.
Hal ini dibuktikan dengan penjualan retail (dealer ke konsumen) sebesar 5.704 unit di Januari 2020 kemarin.
Tak hanya itu, pihak SIS juga mengklaim New Carry pikap berhasil menguasai market share kendaraan niaga ringan sebesar 64 persen secara nasional, dari yang sebelumnya 57 persen selama periode Januari-Desember 2019 kemarin.
"Pencapaian Suzuki di awal tahun ini tidak lepas dari penjualan New Carry Pikap yang terus meningkat. Di Januari (2020), retail sales New Carry Pikap sebagai produk lokal meningkat 37,9 persen jika dibandingkan dengan Januari tahun lalu, dan berhasil meraih pangsa pasar 64 persen," ujar Makmur, selaku 4W Sales Director SIS.
(Baca Juga: Pasar SUV Terus Berkembang, Suzuki Prediksi Penjualannya Naik 20 Persen Tahun Ini)
"Raihan ini semakin mengukuhkan Suzuki Carry sebagai Rajanya Pikap," imbuhnya dalam siaran resmi Suzuki yang diterima (28/2).
Makmur menambahkan, kotributor terbesar penjualan Suzuki lainnya di Tanah Air berasal dari All New Ertiga yang bermain di segmen kendaraan penumpang.
Seperti halnya New Carry pikap, LMPV yang dalam beberapa tahun terakhir terus mendapatkan improvement itu mengalami kenaikan penjualan secara retail sebesar 15 persen di bulan lalu.
"Kami berterima kasih atas kepercayaan masyarakat yang telah memilih produk Suzuki sebagai teman andalan dalam setiap perjalanan," tutur Makmur lagi.
(Baca Juga: All New Ertiga Bakal Disegarkan Tiap Tahun, Taktik Suzuki 'Perang' di Pasar LMPV)