Isuzu Panther Seken Diburu, Tahun 90-an Banyak Peminat, Penjual Mobkas: Barang Langka!

Ignatius Ferdian,Harun Rasyid - Minggu, 1 Maret 2020 | 11:30 WIB

Isuzu Panther Isuzu Kebal Minum Solar Busuk Berkat Lapisan DLC (Ignatius Ferdian,Harun Rasyid - )

GridOto.com
Ilustrasi Isuzu Panther LM Bekas

Danang menjelaskan, unit yang terbatas membuat mobil diesel lawas saat ini pembelinya cukup segmented.

"Karena stoknya semakin menipis di Jakarta, paling pembeli diesel itu kebanyakan yang pernah punya mobil diesel atau yang memang fanatik banget."

"Pembelinya juga mayoritas bukan dari anak-anak milenial sih, mereka lebih tertarik sama mobil seperti Avanza atau Jazz," jelasnya.

Walau permintaannya banyak, Danang mengaku tak mau membeli mobil penenggak solar itu dari luar Jakarta.

(Baca Juga: Isuzu Mu-X Bekas, Sekelas Pajero Sport dan Fortuner, Tahun 2013 Rp 200 Jutaan!)

Otomotifnet.com
Ilustrasi Kijang Diesel bekas tahun 1997

"Kalau di daerah harganya sudah berbeda, di daerah jelas harga lebih tinggi (ketimbang Jakarta). Belum pengurusan berkasnya buat mutasi atau balik nama, jadi enggak worth it lah buat kami jual di Jakarta," ungkap pria yang meneruskan usaha milik keluarganya tersebut.

Danang menambahkan, Isuzu Panther masih jadi yang paling banyak diburu oleh konsumen di segmen mobkas diesel.

"Dibanding Kijang atau Kuda, Panther masih yang paling dicari. Setelah itu baru Kijang kapsul, kalau Mitsubishi Kuda ada yang cari cuma unitnya langka banget," tutupnya.