Aprilia dan Moto Guzzi Laris, Penjualan Piaggio Group Melejit di 2019!

Harry,Irsyaad Wijaya - Rabu, 4 Maret 2020 | 10:30 WIB

Aprilia Shiver 900 (Harry,Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Piaggio Group mendapatkan penjualan positif sepanjang 2019 kemarin.

Seperti diketahui, Piaggio Group sebagai naungan dari beberapa merek besar asal Italia mulai Piaggio, Vespa, Moto Guzzi, Aprilia, Gilera, dan Derbi.

Dalam laporannya, penjualan Piaggio Group melejit sepanjang 2019.

Melansir dari Visordown, Piaggio Group berhasil menjual 611.300 unit, naik dari tahun 2018 yang tercatat 603.600 unit.

(Baca Juga: Vespa, Moto Guzzi dan Aprilia Jelajah Pesona Pulau Lombok, Gelaran Piaggio Indonesia)

Fajrin
Moto Guzzi V85TT, Nostalgia Reli Dakar Tahun 80’an, Diajak Main ke Mall

Kenaikan ini disumbangkan oleh penjualan motor-motor bermesin besar yang diminati pasar global.

Moto Guzzi lewat varian V85TT misalnya, laris manis di Eropa. Begitu juga dengan Aprilia RSV4 1000, Shiver serta SX 125.

Sedangkan Piaggio sendiri masih mendominasi pasar skuter di wilayah Amerika Utara, dengan market share mencapai 23,7 %.

Sejumlah rencana juga sudah disiapkan, termasuk kehadiran beberapa produk baru dari Piaggio Group.