Peredam Kolong Mobil, 60 Persen Suara Bising Lenyap, Mulai Rp 2,4 Juta

Irsyaad Wijaya,Dylan Andika - Rabu, 4 Maret 2020 | 17:20 WIB

Kabin dibikin lebih kedap dengan peredam (Irsyaad Wijaya,Dylan Andika - )

Otomotifnet.com - Jika kabin mobil ingin terasa kedap suara, ada baiknya pasang lapisan peredam suara.

Salah satu produk yang cukup baik bisa meredam kebisingan suara di luar mobil adalah Ziebart.

Aloysius Gare, Kepala Bengkel Ziebart Cempaka Putih, menjelaskan produk peredam suara Ziebart berfungsinya untuk meredam suara yang datang dari bagian bawah mobil, bukan dari samping.

"Misalnya dari hempasan batu kerikil, jalanan rusak, pasir," sambungnya.

(Baca Juga: Kenalin Nih...Jenis Peredam Kabin, Melenyapkan Suara Bising di Mobil)

Taufan Rizaldy/GridOto
Bersihkan Kolong Mobil

Aloysius mengklaim, produk peredaman suara Ziebart bisa meredam 60% dari suara kebisingan yang datang dari bawah.

Soal harga akan bervariasi sesuai dengan klasifikasi mobil, yaitu small, medium, large, dan premium.

Berikut harga yang ditawarkan:

Sound Protection

Small: Rp 2,4 juta
Medium: Rp 2,65 juta
Large: Rp 2,85 juta
Premium: Rp 3,1 juta