Tol Malang-Pandaan Batal Uji Coba, Sempat Dibuka, Ditutup Lagi

Irsyaad Wijaya - Selasa, 7 April 2020 | 16:10 WIB

Jalan menuju gerbang Tol Malang-Pandaan seksi V yang berada di Kelurahan Madyapuro, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang masih ditutup (Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Tol Malang-Pandaan ruas Pakis-Madyopuro batal dibuka untuk uji coba pada 7 April 2020.

Padahal sudah beberapa saat dibuka, namun secara mendadak kembali ditutup dengan tanda palang pembatas di gerbang tol Madyopuro, kota Malang, (7/4/20).

Direktur Teknik PT Jasa Marga Tol Mapan (JPM), Siswantono menyampaikan, pembatalan uji coba karena ada salah komunikasi.

Sementara itu, Humas PT JPM, Agus Triyanto menyampaikan, bahwa pagi 7 April 2020 pihaknya sudah membuka gerbang tol di Madyopuro itu.

Baca Juga: Tol Pandaan-Malang Seksi 5 Hitungan Hari Beroperasi, Tarif Rp 3.000

Akan tetapi, pembukaan tersebut tidak berlangsung lama dan gerbang tol kembali ditutup oleh petugas.

"Iya ini kan masih uji coba, tadi dibuka sebentar terus kita evaluasi. Untuk kapan dibukanya kami menunggu kabar di lapangan," tandasnya.

TribunJatim/Rifky Edgar
Gerbang tol Pandaan-Malang ruas Pakis-Madyopuro ditutup setelah sempat dibuka

Padahal, PT JPM telah melakukan persiapan sebelum dilakukan uji coba pintu tol yang berada di Kelurahan Madyopuro, Kota Malang.

Uji coba sendiri sebenarnya sudah bisa dilakukan, setelah SK Kementerian PUPR tentang operasional dan tarif telah turun pada 6 April 2020 kemarin.

Dengan itu, maka masyarakat bisa mencoba tol Malang-Pandaan ruas Pakis-Madyopuro secara gratis selama tujuh hari.

"Untuk tarif masih sama Rp 898 per KM. Jadi ya Rp 3.000 dari Madyopuro ke Pakis," jelasnya.

"Penundaan ini enggak lama, tapi dalam waktu dekat ini. Kami hanya perlu koordinasi lagi," ucapnya.

SURYAMALANG.COM/Hayu Yudha Prabowo
Gerbang tol Pakis bagian dari tol Pandaan-Malang seksi 5 ruas Pakis-Madyopuro

Siswantono menambahkan, kemungkinan penundaan uji coba ini diakibatkan oleh wabah Covid-19 atau virus Corona yang merebak di Indonesia.

Sehingga, uji coba Tol Mapan seksi V ini (Madyapuro-Pakis) masih belum bisa dilakukan 7 April 2020 ini.

Sumber: https://jatim.tribunnews.com/2020/04/07/tol-malang-pandaan-sempat-dibuka-sebentar-lalu-kembali-ditutup-uji-coba-batal-gegara-corona