Otomotifnet.com - Honda Rebel yang hadir di Indonesia hanya varian yang 500 cc atau CMX500, padahal di luar negeri ada Rebel 250 atau Rebel 300.
Walaupun Rebel 250 belum masuk Indonesia, Simon Perdana Salim menawarkan konsep memodifikasi secara digital.
Tentu bisa jadi inspirasi pemilik Rebel 500 dalam memodifikasi besutan, atau malah pemilik CBR250R yang bosen nunduk, jadi dirombak jadi Rebel.
“Honda Rebel 250S (Special Edition) ini beda dengan versi regular,"
"Seperti terlihat di lampu utamanya, lalu jok dengan special diamond stitches, front fork cover, dan gaiter,” sebut Simon yang meng-upload hasil karyanya di Instagram @simondesigns.
Single seat yang 'egois' ini ditemani warna hitam pekatnya diberikan tribal decal seperti yang terlihat pada tangki bensin dan cover lampu utamanya.
Bodi belakang pun dihilangkan, “Untuk menunjukkan kekarnya bagian belakang dan bannya. Setelah itu spion dipindah jadi di ujung setang,” tambah pria ramah ini.
Gimana, menarik kan? Fariz