Otomotifnet.com - Selain untuk kenyamanan, jok juga bisa dimodifikasi agar tampilan motor menjadi lebih berbeda.
Untuk pemilik All New Yamaha NMAX yang bosan dengan bentuk jok standarnya mungkin bisa melirik modifikasi jok yang disuguhkan oleh Almer Helmet.
“Design-nya ini seperti comfort seat di XMAX, cuma ini lebih kecil aja. Jadi ada logo Yamaha dan kulitnya pakai MBtech Carerra,” sebut Frilsoni owner Almer Helmet.
Selain design-nya yang berbeda, ternyata ada perbedaan juga pada bagian busanya yang membuat jok ini lebih nyaman dan empuk.
Baca Juga: All New Yamaha NMAX Bore up 177 cc Hingga 195 cc, Paket Mulai Rp 1,5 Jutaan
“Bagian dalam busanya dikasih busa latex jadi lebih empuk. Karena busa latex ada di dalam busa biasa, jadi bagian atas jok masih ada bentuknya,”
”Kalau latex di bagian atas gak akan berbentuk seperti ini, karena busa latex gak bisa dibentuk,” rinci Almer panggilan akrabnya.
Selain itu kerangka joknya menggunakan fiberglass yang dicetak mirip dengan aslinya yang berbahan plastik.
“Soalnya motor masih baru jadi belum ada yang jual rangka joknya. Tapi bentuk rangka sama seperti standar kok, jadi kapasitas bagasi gak berkurang,” tunjuk pria yang bengkelnya ada di Jl. Wijaya Kusuma Raya No. 7, Perumnas Klender, Jaktim ini.
Untuk mengganti jok ini pun sangat mudah, hanya dengan melepas ketiga mur saja menggunakan kunci 12 mm.
Baca Juga: All New Yamaha NMAX 155 jadi Bike of The Year OTOMOTIF Award 2020
Setelah itu lepas jok lama dan pasang jok baru dan jangan lupa menguncinya kembali dengan ketiga mur tersebut.
“Karena bahan tulangnya dari fiberglass, memang lebih kuat tapi jadi lebih berat. Efeknya jok harus ditahan saat dibuka, atau bisa tambah hydraulic aftermarket untuk menahannya,” tutup Almer yang menjual jok ini seharga Rp 1,6 juta.
Cocok deh buat yang bosan dengan tampilan jok standar…
Almer Helmet 0819-0505-7344