Yamaha NMAX Punya Seutas Kabel Mahal, Sekali Ganti Rogoh Rp 879 Ribu!

Uje,Irsyaad Wijaya - Jumat, 1 Mei 2020 | 19:00 WIB

Kabel Speedometer Yamaha NMAX mahal (Uje,Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Bagi pemilik Yamaha NMAX mesti hati-hati terhadap satu kabel yang ada di roda depan.

Posisinya dekat dengan slang rem depan dan jika sampai rusak, sekali ganti harganya mahal!

Asal tahu saja, benda yang dimaksud merupakan kabel speedometer.

Jika kabel bermasalah atau putus, ada gejala yang muncul.

Baca Juga: Yamaha NMAX 2020 Muncul Notif Email dan WhatsApp, Indikator Y-Connect Muncul di Speedo

Pertama adalah munculnya tulisan error di speedometer.

Lalu yang kedua jika setang dipakai menikung ke kiri atau kanan terkadang muncul gejala hidup-mati pada panel speedometer.

Isal/GridOto.com
Rotor Sensor di Yamaha NMAX ABS

Ternyata setelah dideteksi masalah tersebut berasal dari rusaknya kabel dari speedometer menuju speed sensor di area roda depan.

Seperti pernah diungkapkan Slamet Kasianom, Senior Technical PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).