Vespa LX Pakai Scootech, Tes di Atas Dyno, Akselerasi Lebih Nendang

Fariz Ibrahim - Selasa, 26 Mei 2020 | 15:00 WIB

Pengujian Scootech di atas mesin dyno Dynojet 250i milik Sportisi Motorsport (Fariz Ibrahim - )

Meski setelah menggunakan Scootech ada sedikit penurunan tenaga, tapi jika melihat grafiknya sejak bukaan awal tenaga dan torsi meningkat lebih tinggi dibanding pada kondisi standar.

Itu berarti putaran di rpm rendahnya akan terasa lebih ‘nendang’, namun di putaran tengah dan atas tenaganya beda tipis dengan standar.

Produk ini gak hanya untuk Vespa, tapi bisa juga digunakan pada skutik ‘Jepangan’.

Fariz/otomotifnet.com
Gak cuma untuk Vespa, Scootech seharga Rp 375 ribu ini juga bisa untuk skutik lain

“Target pasar kami tetap fokus untuk pengguna Piaggio modern Vespa dan Vespa klasik, tapi Scootech tetap bisa digunakan untuk skutik lain. Harganya Rp 375 ribu dapat dibeli melalui Official Store dan Online Store Scooter VIP, baik di Bekasi maupun cabang kami di Surabaya,” sebut Adinda Widya, Business Relation, PT. Scooter VIP.

Scooter VIP Bekasi: 021-82733333