Suzuki Carry Punya Penumpang Dadakan, Terbaring di Bak Tanpa Permisi

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 30 Mei 2020 | 13:30 WIB

Suzuki Carry pikap mendapat penumpang dadak berupa batang pohon yang terbaring di bak belakang akibat puting beliung di Sukabumi (Irsyaad Wijaya - )

Selain itu, banyak pohon tumbang dan menimpa Suzuki Carry pikap dan rumah.

Carry pikap rusak bagian belakang dan sudah bisa jalan.

Sedangkan rumah rusak bagian atap dan dinding.

"Data sementara ada tujuh pohon di pinggir jalan Sukaraja-Gegerbitung tumbang," ujar dia.

Baca Juga: Honda Jazz Anggota DPRD Terpotong, Atap dan Mesin Gepeng, Balita Terjepit

"Kalau rumah puluhan unit rusak, namun belum terdata. Keburu gelap dan hujan. Besok dilanjutkan," sambung Hermansyah.

Herman mengatakan, bencana angin puting beliung yang terjadi kali ini merupakan terbesar.

Sebelumnya pernah beberapa kali diterjang angin puting beliung, namun tidak parah.

"Alhamdulillah meski parah seperti ini tidak ada korban jiwa dan luka," kata dia.

"Tadi setelah hujan reda sudah ada warga secara mandiri memperbaiki gentingnya," ujar Hermansyah.

Sumber: https://regional.kompas.com/read/2020/05/29/22290851/7-pohon-tumbang-diterjang-angin-puting-beliung-di-sukabumi-1-mobil-dan