Otomotifnet.com - Melihat sekilas, ada KTM Super Duke 1290 tengah berjemur.
Ehh tapi bukan, setelah dilihat jelas ternyata KTM Super Duke 1290 jadi-jadian yang basicnya dari naked sport 150 cc.
Yup, basicnya dari Honda CB150R milik pria asal Malang, Jawa Timur bernama Erlang yang sengaja dirombak full oranye mirip KTM Superduke 1290.
Uniknya, modifikasi ini mencampur tiga merek motor sekaligus.
Baca Juga: Kawasaki Ninja 250 FI Jadi-jadian, Kekar di Luar, Aslinya Cuma 100 cc
Karena basic dari Honda CB150R, konsepnya KTM Super Duke 1290 tapi kaki pakai copotan Ducati Superbike 848.
"Konsep awalnya pengen bikin hyper naked bike seperti KTM Super Duke 1290, makanya fokus di bagian kaki-kakinya," buka Erlang.
Alasan kenapa Erlang akhirnya merombak Honda CB150R ini ialah agar enggak terlihat pasaran di jalan.
"Biar tampil beda aja mas. Sama pengin buktiin kalau naked bike 150 cc masih bisa tampil keren ala moge," tukas Erlang.