Aki Mobil Soak Bisa Dijumper Pakai Powerbank Ini, Harga Agak Mahal

Irsyaad Wijaya,Harun Rasyid - Jumat, 19 Juni 2020 | 10:00 WIB

Mobile powerbank Wealthy Powerjump (Irsyaad Wijaya,Harun Rasyid - )

Otomotifnet.com - PT Welty Indha Perkasa (Wealthy Group) memiliki produk powerbank canggih yang bisa jumper aki.

Padahal melihat fisiknya, mirip seperti powerbank pada umumnya untuk charging handphone.

"Produk powerbank di Indonesia memang sudah banyak sekali, tapi powerbank kami ini bisa jump starter kendaraan," kata Arief Hidayat, CEO Wealthy Group saat dihubungi, (18/6/20).

"Bentuknya juga kecil dan tipis seperti handphone," ujarnya.

Baca Juga: Kaca Film Wealthy Keluar Dua Jenis, Ada Diskon 30-40%, Bisa Berubah Gelap Sesuai Cuaca

Arief menjelaskan, teknologi Smart Clip membuat powerbank yang memiliki kapasitas sebesar 8.000 mAh ini begitu spesial.

"Smart Clip ini membuat tic sebesar 400 Ampere, cukup untuk menghidupkan mobil berkapasitas mesin maksimum 2.500 cc dan bisa dipakai sampai 50 kali jumper starter tanpa recharge ulang," jelas Arief lagi.

Kelebihan lainnya yang ditawarkan powerbank Wealthy ini adalah memiliki proteksi ketika terjadi arus pendek saat sedang melakukan jump starter kendaraan.

"Dibanding produk jumper starter di pasaran, powerbank ini lebih aman digunakan karena mampu melindungi dari arus listrik berlebihan," jelas Arief.