Otomotifnet.com - Direktorat Jenderal Kekayaan Negara, Kementerian Keuangan bakal melelang beberapa motor dalam minggu ini.
Unitnya beragam mulai dari Honda BeAT, Vario Techno, Sonic, Yamaha V-Ixion dan R15.
Proses lelang dilakukan secara online dengan mengunjungi situs lelang.go.id.
Motor-motor tersebut hasil rampasan Kejaksaan Negeri beberapa provinsi di Indonesia.
Baca Juga: Honda Win, Supra Fit, Suzuki RC 100 dan A100 Pelat Merah Siap Dilelang, Monggo Juragan
Untuk mengetahui kondisi motor, bisa dilihat lewat foto di laman lelang.go.id.
Jika berminat mengikuti lelang, wajib menyetor uang jaminan penawaran lelang ke nomor virtual masing-masing peserta yang diperoleh melalui website.
Nominal jaminan juga harus sama besarannya dengan yang disyaratkan dan tidak boleh dicicil.
Uang Jaminan Penawaran Lelang tersebut harus sudah diterima oleh Bendahara Penerimaan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) selambat-lambatnya 1 (satu) hari sebelum pelaksanaan lelang.
Berikut beberapa motor yang akan dilelang Kejaksaan Negari pekan ini:
1. Honda BeAT
Nilai Limit: Rp 1,16 juta
Uang Jaminan: Rp 582.500
Pelaksanaan Lelang: 25 Juni 2020
Penyelenggara: KPKNL Pekanbaru
2. Honda Vario Techno
Nilai Limit: Rp 1,71 juta
Uang Jaminan: Rp 585.500
Pelaksanaan Lelang: 25 Juni 2020
Penyelenggara: KPKNL Pekanbaru
Baca Juga: Toyota Avanza Veloz 1.5 2013 Dilelang Murah, Buka Harga Rp 77,5 Juta
3. Yamaha V-Ixion
Nilai Limit: Rp 3,99 juta
Uang Jaminan: Rp 800.000
Pelaksanaan Lelang: 25 Juni 2020
Penyelenggara: KPKNL Tasikmalaya
4. Honda Sonic
Nilai Limit: Rp 5,38 juta
Uang Jaminan: Rp 2,69 juta
Pelaksanaan Lelang: 25 Juni 2020
Penyelenggara: KPKNL Pekanbaru
5. Yamaha R15
Nilai Limit: Rp 9,7 juta
Uang Jaminan: Rp 4,8 juta
Pelaksanaan Lelang: 25 Juni 2020
Penyelenggara: KPKNL Kendari