Mobil Peugeot Bisa Servis di Rumah, Cukup Hubungi Call Center

Rendy Surya - Selasa, 23 Juni 2020 | 18:45 WIB

Layanan Home Service Astra Peugeot (Rendy Surya - )

Cukup hubungi Astra Peugeot untuk memesan layanan Home Service, pemilik mobil bisa memaksimalkan layanan ini untuk perawatan mobil di rumah atau kantor, tanpa perlu mendatangi bengkel.

Astra Peugeot punya Call Center cabang Astra Peugeot di beberapa wilayah seperti Jakarta, Tangerang, Solo, dan Surabaya.

Astra Peugeot
Layanan Home Service Astra Peugeot

“Layanan Home Service ini memberikan kenyamanan dan ketenangan konsumen dalam perawatan kendaraan. Selain itu Astra Peugeot memberikana air sanitizer untuk kesegaran sirkulasi udara di kabin secara gratis,” kata Aidil Swastomo, Head of Aftersales Astra Peugeot.

Layanan Home Service Astra Peugeot meliputi layanan servis berkala, penggantian oli, aki, dan berbagai suku cadang sesuai dengan estimasi perbaikan yang telah dikonsultasikan terlebih dahulu dengan “Service Advisor” Astra Peugeot.

Artinya menggunakan Layanan Home Service gratis. Jasa dan spare part tergantung kebutuhan di lapangan menjadi dasar biaya dan bakal diinformasikan ke konsumen.