Honda Karisma Disulap Jadi Gorilla, Cuma Sisa Mesin, Setang Pakai BMX

Fariz Ibrahim - Jumat, 3 Juli 2020 | 16:15 WIB

Honda Karisma disulap menjadi Gorilla secara mendadak (Fariz Ibrahim - )

Fariz/otomotifnet.com
Swing arm orisinal Karisma dipendekin 3 cm sesuaikan bentuk Karisma yang menjadi mini

Setelah itu, pengerjaan berlanjut ke area kaki-kaki, kedua peleknya menggunakan milik Kymco.

“Cuma kurang tahu tipe apa. Karena dari skutik, jadi pelek belakang custom dibikin dudukan gir. Swing arm pakai standar Karisma, tapi dipotong pendekin kurang lebih 3 cm,” urainya.

Yang unik adalah handel di sebelah kiri yang ternyata bukan kopling bro!

“Rem belakang sengaja di tangan, karena kalo di kaki takutnya gak pas nginjeknya karena motor ini kan sekarang kecil. Jadi bikin di tangan deh biar gaya-gayaan kayak kopling juga, hahaa…” sahut Rizka.

Fariz/otomotifnet.com
Handel ini bukan kopling, tapi rem belakang loh…

Baca Juga: Motor Injeksi Butuh Banyakin Bensin, Ganti Part Ini Auto Deras

Fariz/otomotifnet.com
Inisial RF sebagai singkatan nama sang owner dan Sunday Morning komunitas basket tertuliskan di Gorilla ini

Sebagai tahap akhir, motor dibalut warna hitam lengkap dengan grafis minimalis, “Warna hitam ini karena ikutin warna di STNK. Lalu ada RF di tangki singkatan dari nama saya, dan Sunday Morning ini komunitas basket saya,” tutupnya.

Akhirnya punya Gorilla walaupun idenya dadakan ya!

Fariz/otomotifnet.com
Honda Karisma disulap menjadi Gorilla secara mendadak

Data Modifikasi:

Ban: Swallow 3.50-10

Rangka: Custom by PKC

Pelek: Kymco

Tangki: Custom by PKC

Setang: Sepeda BMX

Lampu: Aftermarket

Knalpot: Custom

 

Puspa Kediri Custom: 0812-945-6826