Honda Civic Series Tak Dijual Lagi di Jepang, Indonesia Ikut Disuntik Mati?

Irsyaad Wijaya,Naufal Shafly - Sabtu, 11 Juli 2020 | 18:15 WIB

Honda Civic Hatchback generasi 10 (Irsyaad Wijaya,Naufal Shafly - )

Otomotifnet.com - Honda Civic Series yang berada di Jepang disuntik mati.

Tak lain karena model tersebut kurang laris di negara asalnya.

Dengan kondisi ini, apakah Honda Civic Series di Indonesia juga akan discontinue?

Menanggapi hal tersebut, Yusak Billy, Business Innovation and Marketing & Sales Director PT Honda Prospect Motor (HPM), memberikan penjelasannya.

Baca Juga: Honda Civic Turbo dan City Stok 2019 Sisa Satu Unit, Diskon Rp 15 Juta Bisa Nego Lagi

Istimewa
All New Honda Civic Turbo sedan

Menurut pria yang akrab disapa Billy ini, pihaknya belum berencana untuk 'menyuntik mati' Honda Civic di Indonesia.

"Kami belum ada planing untuk menyetop Civic di Indonesia," kata Billy dalam konferensi pers virtual yang diadakan HPM, (10/7/20).

Ia beralasan, penjualan Honda Civic masih cukup memuaskan di Indonesia, meski model ini bukan volume maker mereka.

Sebagai contoh, Honda Civic bisa laku sekitar 200 unit per bulan sebelum ada pandemi Covid-19 di Indonesia.