Kijang Innova Diesel 2012 Odometer 165 Ribuan Km, Rajin Purging, Knalpotnya Bersih

Andhika Arthawijaya - Sabtu, 18 Juli 2020 | 21:50 WIB

Toyota Kijang Innova diesel 2012, rutin purging, knalpot bersih dari asap hitam (Andhika Arthawijaya - )

Otomotifnet.com – Umumnya mobil diesel yang usia pakai pakainya sudah di atas 5 tahun, tarikannya mulai terasa berat.

Tak hanya itu, dari knalpot juga kerap keluar asap hitam saat pedal gas diinjak dalam.

Tapi berbeda dengan Toyota Kijang Innova diesel keluaran 2012 operasional milik PT Trioline Agung Perkasa (TAP), distributor chemical perawatan mesin merek Bluchem asal Jerman.

Tim channel Youtube Otoproduk saat meliput mobil ini untuk membahas soal proses purging mobil diesel, cukup dibuat kagum.

Baca Juga: Purging Mobil Diesel, Sukses Kembalikan Power 2 HP Saat Didyno!

Selain mesinnya masih terdengar halus, waktu digas-gas dari knalpot sama sekali tidak keluar asap hitam.

“Asap hitam pada mobil diesel biasanya dikarenakan injector atau bosch pump tersumbat,” beber Sutisna, Technical Support PT TAP.  

Masih menurut pria paruh baya yang sudah puluhan tahun menekuni dunia mekanik, bila rutin malakukan purging seperti yang dilakukan pada Innova ini, knalpotnya tidak akan keluar asap hitam.

“Tarikannya juga masih enak banget, dan mobil ini sering saya bawa keluar kota loh,” aku Hendra Tjoa, Direktur PT TAP.