Otomotifnet.com - Yamaha V-Ixion, R15 dan sebuah Mitsubishi L300 terlibat kecelakaan karambol di Gunungpati Kota Semarang (8/8/2020) sekira pukul 16.00 WIB.
Kejadian tepatnya di Jalan Gunungpati-Cangkiran depan Toko “A” Semarang.
Akibat kejadian tersebut satu pengendara V-Ixion tewas di tempat.
"Iya korban satu meninggal dunia, identitas korban Aryo Wibisono (19) warga Tamanrejo, Limbangan, Kendal," terang Panit Laka Satlantas Polrestabes Semarang, Ipda Yunanto (9/8/2020).
Baca Juga: Puluhan Pemotor Masuk Tol, Polisi Benarkan Kejadian, Infonya Iring-iringan Jenazah
Kronologi kejadian, lanjut Ipda Yunanto, Yamaha V-Ixion yang dikendarai korban melaju dari arah timur atau Gunungpati menuju ke arah barat atau Cangkiran.
Di depan V-Ixion melaju Yamaha R15 yang dikendarai D. Ariyanto (24) warga Kaligading Boja Kendal.
"Diduga kurang waspada pandangan depan dan kurang menjaga jarak aman sehingga terjadi kecelakaan antara Yamaha V-Ixion dengan Yamaha R15," jelasnya.
Dijelaskan, setelah kecelakaan antara dua motor tersebut.
Baca Juga: Maxi Independent All Rider (Maxelar) Baru Berdiri, Turing ke Bandung Hingga Ikut Bakti Sosial
Yamaha V-Ixion oleng ke arah kanan.
Nahas, dari arah berlawan melaju Mitsubhisi L300 yang dikemudikan Dwi Handiyan (21) warga Limbangan Kendal.
"Motor akhirnya membentur bagian depan kanan pikap," ujarnya.
Ipda Yunato menambahkan, pengendara V-Ixion atau Aryo Wibisono mengalami luka di kepala dan tewas di tempat.
Baca Juga: Yamaha WR 155R Indonesia Loncat ke Thailand dan Vietnam, Harga Beda Jauh
Korban dibawa ke Kamar Jenazah RSUP Kariadi Semarang.
Pengendara lain tidak mengalami luka apapun.
Kerusakan motor V-Ixion stang bengkok dan kedua spion patah.
Yamaha R15 rusak pada pelat nomor belakang bengkok dan lampu sein belakang patah.
Pikap rusak pada bumper depan kanan penyok.
"Kendaraan dan pengemudi kami bawa ke kantor Polrestabes Semarang guna pemeriksaan lebih lanjut," tandasnya.