Suzuki Grand Vitara Baiknya Dua Kali Ganti Sekali Kuras Oli Matik, Biaya Bersahabat

Irsyaad Wijaya,Naufal Shafly - Selasa, 11 Agustus 2020 | 13:20 WIB

Ilustrasi Suzuki Grand Vitara di bengkel spesialis Ari Motor (Irsyaad Wijaya,Naufal Shafly - )

Otomotifnet.com - Ada baiknya setelah dapat unit Suzuki Grand Vitara 2.4 bekas, langsung ganti oli saja.

Tak terkecuali oli transmisi matik yang biasanya jarang mendapat perhatian.

Menurut Wahri, pemilik bengkel spesialis Suzuki dan Toyota, Ari Motor, secara umum transmisi matik Suzuki Grand Vitara jarang mengalami masalah.

"Kalau transmisi sih kuat, asalkan rajin ganti oli transmisi. Penggantian oli matic itu saran saya diganti tiap 15.000 kilometer," ucap pria yang akrab disapa Ari ini, (8/8/20).

Baca Juga: Suzuki Grand Vitara 2012-2018 Menarik Dibeli, Mulai Rp 120 Jutaan, Unit Langka

Ari menambahkan, selain diganti, oli matik juga perlu dikuras agar komponen dalamnya tetap bersih.

Ia menyarankan, Suzuki Grand Vitara dikuras oli matiknya tiap 50.000 kilometer.

Naufal Shafly/GridOto.com
Ari Motor, Bengkel Spesialis Suzuki dan Toyota di BSD Autoparts, Tangerang Selatan.

"Jadi hitungannya 2 kali ganti oli matik, sekali kuras oli matik. 15.000 km pertama ganti, 15.000 km berikutnya ganti lagi, nah 15.000 km setelahnya kuras," jelas Ari.

Soal biayanya, di Ari Motor penggantian oli matik dikenakan tarif cukup bersahabat, yakni Rp 300 ribu, termasuk oli dan jasa.