Absen di MotoGP Austria, Marc Marquez Dipastikan Harus Relakan 100 Poin

Fendi,Ignatius Ferdian - Jumat, 14 Agustus 2020 | 13:20 WIB

Absen di MotoGP Ceko, Marc Marquez diperkirakan belum fit untuk dua seri berikutnya di Austria (Fendi,Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Marc Marquez dikabarkan akan absen di MotoGP Austria 2020 akhir pekan ini.

Posisinya akan digantikan test rider Honda, Stefan Bradl yang menggantikannya di MotoGP Ceko akhir pekan lalu.

Dikutip dari marca.com, Alberto Puig selaku manajer tim Repsol Honda, telah mengkonfirmasi hal itu.

"Kami akan bersama Bradl lagi minggu ini di Austria, di Red Bull Ring," kata Alberto Puig.

Baca Juga: Sirkuit Red Bull Ring Neraka Bagi Yamaha, Valentino Rossi Andalkan Settingan Baru

Sementara itu pada akun Twitternya, Stefan Bradl sempat menulis: "Senang melanjutkan dengan Repsol Honda untuk dua balapan lagi di Austria."

Namun kemudian pembalap Jerman itu menghapus postingan tersebut.

Marc Marquez masih dalam masa pemulihan setelah operasi kedua cedera patah tulang lengan kanan atas.

Juara dunia MotoGP enam kali ini sempat memaksakan diri turun di MotoGP Andalusia, namun akhirnya mengundurkan diri dan di MotoGP Ceko menyatakan absen.

Baca Juga: Dapat Tuduhan KTM Menang Curang Karena Ban di MotoGP Ceko, Michelin Angkat Bicara

Jika pembalap Spanyol ini absen di MotoGP Austria 2020, maka ia akan kehilangan 100 poin maksimal (pemenang lomba mendapat 25 point).

Saat ini klasemen sementara MotoGP 2020 masih dipegang Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) dengan 59 point.

Disusul Maverick Viñales (Monster Energy Yamaha) yang mengoleksi 42 point dan Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) ketiga dengan 31 point di tempat ketiga.