MG HS Lawan Sejajar Wuling Almaz dan DFSK Glory i-Auto, Mesin Terasa Lebih Nampol

Aries Aditya Putra,Irsyaad Wijaya - Senin, 24 Agustus 2020 | 13:40 WIB

MG HS Ignite (Aries Aditya Putra,Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Morris Garage Indonesia berikan kesempatan kepada jurnalis untuk menjajal medium SUV barunya, MG HS.

Tanpa disangka, pesaing dari Honda CR-V, Nissan X-Trail, Mazda CX-5, Wuling Almaz sampai DFSK Glory i-Auto ini mesinnya nampol.

Lebih rinci lagi, mesin MG HS sejajar jika beradu dengan Wuling Almaz dan DFSK Glory i-Auto.

MG HS membawa mesin 4 silinder turbo kapasitas 1.490 cc bertenaga 162 dk dan torsi 250 Nm.

Baca Juga: MG HS Disambar Promo Spesial, Ada Bensin Gratis Selama 6 Bulan

F Yosi/Otomotifnet
MG HS dibekali mesin 1.500 Turbo

Sementara dengan mesin yang hampir mirip, Wuling Almaz punya tenaga 140 dk dan torsi 250 Nm.

Sedangkan DFSK Glory i-Auto tenaganya 150 dk dan torsi 220 Nm.

Hanya saja, kedua rival berkebangsaan Tiongkok tersebut menggunakan transmisi CVT, sementara MG HS yang berkebangsaan Inggris dipersenjatai transmisi otomatis dual clutch 7-percepatan.

Di atas kertas, jelas spesifikasi mesin MG HS cukup menggoda, terlebih dipadu dengan transmisi dual clutch 7-percepatan.