Otomotifnet.com - Kecelakaan beruntun terjadi antara Toyota Avanza, Honda Freed dan HR-V di Jl Jenderal Sudirman-Gunung Klabat, Ujung Pandang, Makassar, (4/9/20).
Insiden ini membuat ketiga mobil penyok, dan paling parah Avanza hitam bernopol DD 1217 UA karena ringsek depan belakang.
Peristiwa ini bermula saat Honda Freed yang dikemudikan Ahmad Jurhan Nor melaju dari arah Monumen Mandala ke arah Jl Sam Ratulangi.
Mendekati pertigaan Jl Jenderal Sudirman-Gunung Klabat, Toyota Avanza di depan Honda Freed mengerem mendadak.
Avanza hitam itu mengerem mendadak lantaran kaget melihat Honda HR-V bernopol DD 22 TY keluar dari arah Jl Gunung Klabat menuju Jl Jenderal Sudirman.
Alhasil karena jarak sudah dekat, Honda Freed menyundul Toyota Avanza di depannya.
Lalu Avanza terpental ke depan dan ikut menyundul Honda HR-V yang dikemudikan seorang petugas medis tersebut.
Tak tanggung jawab, Honda Freed lalu kabur usai menumbuk bagian belakang Avanza.