Otomotifnet.com – Ngecek kerusakan pada komponen kaki-kaki sebenarnya bisa dilakukan sendiri di rumah.
Kecuali untuk mendeteksi komponen yang butuh keahlian khusus, atau jika harus melakukan penggantian komponen yang memerlukan spacial tools tertentu, sebaiknya dilakukan di bengkel.
Tapi kalau hanya ngecek kondisi laher roda, permukaan ban, hingga memastikan apakah kinerja sokbreker masih bagus atau ada tanda-tanda mulai lemah, bisa tuh kita lakukan sendiri.
Nah, caranya seperti pada video yang kami sertakan pada artikel ini.
Baca Juga: Roda Depan Bunyi Gluduk Saat Lewat Jalan Rusak? Ini Dia Penyebabnya!
Misal ingin ngecek apakah laher roda mulai aus atau belum, tinggal dongkrak semua roda sampai ngambang, lalu pastikan posisi gigi di N dan hand brake tidak aktif.
Kemudian putar rodanya satu per satu sembari salah satu tangan memegang sokbrekernya.
“Bila didapati ada getaran pada sokbreker, tandanya laher rodanya sudah ‘kena’,” beber Suwandi, Service Advisor bengkel resmi Suzuki SBT Pulogadung, Jakarta Timur.
Sementara untuk ngecek apakah kinerja sokbreker masih bagus atau sudah tidak layak pakai, bisa dilihat dari tanda-tanda keausan pada ban.
Nah biar lebih jelasnya, silahkan tonton videonya sampai habis ya sob!