Otomotifnet.com - Kegiatan di luar ruangan seperti bertenda menggunakan mobil semakin populer.
Bisa dibilang bertenda menggunakan mobil, bisa menjadi opsi untuk berlibur asyik dan menjauhi kerumunan orang bangak selama pandemi Covid-19.
Bagi Anda yang ingin ikutan bertenda menggunakan mobil, tentu butuh gearnya, seperti rooftop tent, untuk itu bisa sambangi Mangooni Overland.
Mangooni Overland menjual perlengkapan rooftop tent hingga awning hasil bikinan sendiri, makanya harga ramah di kantong.
"Kalau di kami rentang harganya itu paling murah di angka Rp 4,8 juta dan paling mahal Rp 32 juta," ucap Jiriel Kandouw, selaku owner Mangooni Overland.
Jiriel menjelaskan, roof tent dan awning besutannya ini bisa dipasangkan untuk segala jenis mobil.
Bahkan, untuk mobil yang memiliki bodi mungil seperti Toyota Agya atau Datsun GO sekalipun.
“Bisa, yang penting ada roofbar atau roofrack-nya. Ini tendanya kecil dan ringan banget, cuma sekitar 35 kg, jadi pakai roofbar yang murah Rp 600 ribuan juga gak masalah," kata Jiriel.
Untuk material yang digunakan berasal dari Decathlon, yang diimpor langsung dari Prancis.
"Jadi kami kerja sama dengan Decathlon, bahan tenda dan matras dari mereka, kami yang membuat rangka dan instalasi untuk di mobilnya," jelas Jiriel.
Menurutnya, rooftop tent Mangooni Overland ini memiliki sejumlah keunggulan yang tidak dimiliki oleh tenda biasa.
Selain itu, untuk membuka dan menutup tenda juga tidak perlu memakan waktu pengerjaan yang lama.
"Jadi kalau tenda ini kena air, airnya akan jatuh persis seperti di daun talas. Ini rangkanya juga tahan angin, lebih kuat dari tenda biasa," tutur Jiriel.
"Kalau yang paling mahal itu Rp 32 juta, dia pakai bahan fiber hardcase. Kelebihannya ini jauh lebih kuat, karena kalau dipakai offroad ini kan ada hardcasenya. Jadi kalau kegores pohon ya enggak masalah, enggak akan robek," imbuhnya.
Mangooni Overland juga menjual matras dan sleeping bag secara terpisah, sehingga konsumen yang belum memilikinya tidak perlu repot mencari di toko lain.
"Kalau mau beli harganya Rp 700 ribu, itu kami pakai matras Royal Foam," papar Jiriel lagi.
“Kenapa kami jual enggak pakai matras? Karena kan yang beli rooftop tent ini rata-rata emang suka camping, jadi kebanyakan sudah punya sleeping bag," imbuhnya.
Jika tertarik, sobat bisa langsung sambangi workshop Mangooni Overland di Jl. Perdagangan No.100, Bintaro, Jakarta Selatan.
Namun bagi yang tempat tinggalnya jauh tidak perlu khawatir, karena Mangooni Overland juga menerima pengiriman ke seluruh wilayah Indonesia.
"Bisa dikirim ke seluruh Indonesia, hampir seluruh Indonesia sudah pernah kirim. Saya pernah kirim ke Sorong, Papua, Aceh, Manado," pungkas Jiriel.
Biar enggak penasaran, berikut daftar harga dan spesifikasi rooftop tent
Mangooni Overland yang berhasil dihimpun.