Jajal Toyota New Fortuner TRD Sportivo, Fitur Satu ini Buat Yang Suka Lupa Nih!

F Yosi - Kamis, 15 Oktober 2020 | 22:40 WIB

New Fortuner TRD Sportivo, tampak depan (F Yosi - )

Otomotifnet.com - Peluncuran Fortuner terbaru yang dirilis secara virtual Kamis (15/10-2020) ini, cukup bikin heboh jagad otomatif Tanah Air.

Bukan hanya karena tampang Fortuner facelift ini lebih sporty dan macho berkat ubahan pada area depan, atau tepatnya lebih ke area Grill.

Juga lantaran generasi terbaru Fortuner ini dijelali beberapa fitur keren.

"Untuk melengkapi jajaran kendaraan Toyota di Indonesia kami menghadirkan New Fortuner," kata Henry Tanoto, Vice President Director PT Toyota Astra Motor (TAM), melalui virtual launching, (15/10/20).

Baca Juga: Toyota New Fortuner, Head Unit Terhubung Kamera 360, Bisa Apa Saja?

F Yosi/Otomotifnet
Jajal fitur kamera 360 derajat

Masih kata Henry, Fortuner terbaru ini dikembangkan menyesuaikan kebutuhan pelanggan dan keluarga pecinta mobil SUV di Indonesia.

“Ini merupakan wujud komitmen kami untuk mendukung ekonomi di negara ini. Kami bersyukur walaupun disituasi pandemi ini Toyota masih menjadi pilihan  utama bagi mobilitas masyarakat indonesia.”

“Salah satunya dengan mobil 7 penumpang kami yang diterima oleh masyarakat. Semoga ini bisa mendorong pertumbuhan industri otomotif untuk bisa bergairah," tambahnya.