Jorge Lorenzo Blak-blakan, Sudah Diskusi Sama Aprilia Untuk MotoGP 2021

Rezki Alif Pambudi,Irsyaad Wijaya - Senin, 2 November 2020 | 16:50 WIB

Setelah ingin dipecat Yamaha, Jorge Lorenzo mengaku akan menjadi pelatih pembalap Aprilia, Andrea Iannone. (Rezki Alif Pambudi,Irsyaad Wijaya - )

Otomotifnet.com - Jorge Lorenzo kini blak-blakan jika sudah melakukan diskusi dengan tim Aprilia untuk MotoGP 2021 mendatang.

Diskusi disebutkan terjadi antara Manajer Lorenzo, Albert Varela dan Aprilia di gelaran MotoGP Teruel 2020 lalu.

Aprilia dan Lorenzo tertarik untuk bekerjasama meski bukan menjadi pembalap utama, melainkan jadi test rider.

Hubungan kurang baik dan kurangnya kepercayaan Yamaha menjadi alasan Lorenzo membuka peluang menjadi test rider pabrikan lain.

Baca Juga: Valentino Rossi Kecewa ke Jorge Lorenzo, Sebut Tak Ada Peran di Pengembangan Motor Yamaha

Aprilia disebut menjanjikan 5 wild card untuk X-Fuera mengendarai RS-GP.

Namun diskusi antara kedua pihak masih belum membuahkan hasil sementara ini, karena masalah gaji tinggi yang diminta pihak Lorenzo.

Awalnya rumor ini tidak dipercayai banyak pihak.

Tapi kini pembalap asal Mallorca ini malah mengonfirmasi kebenaran kabar tersebut.