Otomotifnet.com - Daihatsu Ayla terpaksa dikeroyok tim pemadam kebakaran hingga isi kabin disemprot air.
Lantaran Ayla bernopol B 2557 UKO tersebut terbakar hingga ludes saat melintas di tol Wiyoto Wiyono, Cipinang Cempedak, Jatinegara, Jakarta Timur, (13/11/20).
Kasi Ops Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan pihaknya menerima laporan Daihatsu Ayla terbakar pukul 13.50 WIB.
"Daihatsu Ayla yang terbakar posisinya di Tol Wiyoto Wiyono mengarah ke UKI Cawang," ucap Gatot, (13/11/20).
Baca Juga: Daihatsu Espass Melintang di Jalan, Gosong Tak Bersisa, Api Dari Bawah Jok
Setelahnya dua unit mobil pompa dan 10 orang personel dikerahkan ke lokasi memadamkan kobaran api.
"Awal pemadaman pukul 13.55 WIB dan selesai pukul 14.07 WIB," katanya.
Terbakarnya Ayla milik Budi Saputro tersebut diduga akibat adanya korsleting atau hubungan pendek arus listrik.
"Dugaan korsleting listrik dari bagian pendingin udara atau AC yang lalu merambat ke sekitar," ungkap Gatot.