Otomotifnet.com - Toyota Yaris merah satu ini rontok wajah setelah mendadak oleng dan menghantam pembatas jalan.
Tepatnya di depan Gereja Ijen, Jalan Besar Ijen, Kota Malang (18/11/2020) pagi.
Kasubnit I Unit Laka Lantas Satlantas Polresta Malang Kota, Ipda Deddy Catur mengatakan, kejadian tersebut terjadi pada pukul 07.00 WIB.
"Jadi mobil yang dikemudikan oleh Yance Hanzie Setya Pratama (30), warga Perumahaan Permata Jingga Kota Malang tersebut berjalan dari arah barat menuju ke timur. Dari data yang kami dapat di lokasi, pengemudi mobil itu berprofesi sebagai dokter," ujarnya.
Baca Juga: Toyota Avanza Diintai Warga, Parkir Sejak Subuh, Saat Didekati Kondisi Dasboard Amburadul
Sesampainya di lokasi kejadian, mobil itu tiba tiba oleng kemudian menabrak pembatas jalan yang berada di depan Gereja Ijen.
"Akibat laka lantas tunggal itu, mobil tersebut mengalami kerusakan cukup parah di bagian depan. Radiator mobil mengalami kebocoran, sehingga kendaraan terpaksa dilakukan penderekan untuk kemudian dibawa menuju ke bengkel," jelasnya.
Beruntung dalam kejadian tersebut, pengemudi mobil tidak mengalami luka luka.
"Untuk pengemudi mobil tidak mengalami luka luka. Hanya kerugian materil saja, berupa bodi bagian depan kendaraan yang mengalami kerusakan," ungkapnya.
Baca Juga: Toyota Rush Berendam Kayak Kebo, Setengah Bodi Tenggelam, Pengemudi Ditarik
Dari hasil olah kejadian perkara di lokasi kecelakaan, penyebab kecelakaan karena pengemudi mobil mengantuk. Sehingga kendaraan yang dikemudikannya oleng lalu menabrak pembatas jalan.
Oleh karena itu agar kejadian tersebut tidak terulang kembali, pihaknya mengimbau kepada masyarakat untuk selalu berhati hati saat berlalu lintas.
"Apabila kondisi lelah dan mengantuk, lebih baik pinggirkan dahulu kendaraan ke pinggir jalan. Istirahat dahulu selama 30 menit. Bila badan sudah terasa fit dan segar kembali, barulah melanjutkan perjalanan kembali," pungkasnya.