Nissan Magnite Meluncur, Ada 3 Varian, Harga Mulai Rp 208 juta

Rendy Surya - Senin, 21 Desember 2020 | 17:50 WIB

Nissan Magnite meluncur hari ini (21/12) (Rendy Surya - )

Panel instrumen menawarkan tampilan modern dan berbagai informasi yang dibutuhkan pengemudi, termasuk tampilan 'animasi selamat datang' yang pertama di kelasnya.

All-new Nissan Magnite juga dilengkapi dengan Around View Monitor (AVM) dan Tire Pressure Monitoring System.

Mobil ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur keselamatan seperti Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake-force Distribution (EBD), Hydraulic Brake Assist (HBA), Vehicle Dynamic Control (VDC).

Dilengkapi juga dengan Traction Control System (TCS), Hill Start Assist (HSA), hingga airbag ganda SRS dengan sabuk pengaman pretension dan load limiter untuk pengemudi dan penumpangnya.  

Baca Juga: Nissan Z Proto Dibikin Konsep Off Road Mirip Safari Porsche 911

Nissan
Nissan Magnite ditawarkan dalam 3 varian

“All-new Nissan Magnite merupakan paket lengkap compact SUV ideal yang menawarkan berbagai keunggulan di kelasnya."

"Disandingkan dengan harga yang menarik, memberikan keleluasaan bagi pelanggan yang ingin memiliki compact SUV pertama yang ditawarkan Nissan,” tambah Evensius Go.

Berikut ini adalah varian yang ditawarkan beserta harganya. 

All-new Nissan Magnite - Upper MT Rp 208,8 juta 

All-new Nissan Magnite - Premium MT Rp 226,3 juta

All-new Nissan Magnite - Premium CVT Rp 238,8 juta

Nissan
Nissan Magnite mengusung dapur pacu 1.000 cc turbocharged