Sementara beberapa warga, langsung membakar sisa darah di lokasi tabrakan.
Kapolres Bireuen, AKBP Taufik Hidayat SH SIK MSi melalui Kasat Lantas
Polres Bireuen AKP W Rachmad Jayadi SIK serta Kapolsek Jeunieb, AKP
Soeharto membenarkan kecelakaan tersebut.
Pengendara tersebut menyeberang dari arah selatan ke utara jalan, sementara Pajero Sport sedang melaju.
Sehingga, tabrakan tidak dapat terhindari.
Kedua kendaraan yang terlibat tabrakan di Simpang Nalan, Desa Teupin Kupula, Jeunieb, Jumat (25/12/2020) yang menyebabkan seorang warga Pusong Lama, Lhokseumawe meninggal, diamankan ke Polres Bireuen.
Kendaraan Pajero Sport BK 1787 WZ yang rusak bagian depan, ditarik dengan mobil derek ke Polres Bireuen.
Sedangkan Honda BeAT warna putih BL 5807 KAK, dinaikkan dalam mobil patroli Satlantas Polres Bireuen.