Otomotifnet.com - Isuzu Panther ini dijejali turbo hybrid dan upgrade di sektor mesin, alhasil akselarasi 100 km/jam dalam 8 detik saja.
Bisa dibilang belum banyak yang sukses mendandani Isuzu Panther hingga ganteng seperti milik Aldo ini, bahkan performanya bengis.
Memang bengis disini belum bisa dibuktikan dengan dynotes, tetapi sudah ditest real saat berakselarasi.
"Memang belum pernah gue dyno test sih tapi kalau akselerasi udah pernah coba. Bisa nyentuh 8 detik 0-100 km/jam," klaim Aldo.
Baca Juga: Isuzu Panther Bengis, Sekarang Body Merunduk, Rela Potong Sasis
Catatan waktu ini jelas signifikan untuk ukuran mobil sebongsor Panther dengan berat kosong 2.170 kg.
Apalagi dengan menggendong mesin diesel konvensional 4JA1-L berkapasitas 2.450 cc yang produksi power-nya hanya menyentuh 80 dk pada 3.500 rpm.
Jelas bukan hal mudah bagi Panther berakselerasi 0-100 km/jam dalam waktu 8 detik.
Tapi dengan modifikasi mesin, tentu hal ini mungkin terjadi, "Di awal gue main coba-coba pakai ganjel wastegate boost-nya gede,"