Honda BeAT Street Adu Fitur Lawan Suzuki Nex II Crossover, Hasilnya?

Antonius Yuliyanto - Selasa, 26 Januari 2021 | 00:20 WIB

Honda BeAT Street diadu dengan Suzuki Nex II Crossover (Antonius Yuliyanto - )

Otomotifnet.com - Komparasi antara Suzuki Nex II Crossover dengan Honda BeAT Street berlanjut, kali ini kita bandingkan dari sisi fitur dan teknologinya.

Kita awali dari bagian panel instrumen, yang termasuk fitur unggulan pada Nex II Crossover.

Secara bentuk dan ukuran mirip dengan layar digital GSX series. Cukup besar sehingga informasinya mudah untuk dilihat.

Punya iluminasi layar merah yang terlihat menyala saat sedang gelap atau malam hari.

Baca Juga: Honda PCX 160 Dipastikan Hadir di Februari 2021? Begini Jawaban AHM

F Yosi/otomotifnet.com
Spidometer Nex II Crossover lebih besar dan lebih lengkap dibanding milik BeAT Street

Isinya pun terbilang lengkap, ada spidometer, fuelmeter, trip A & B, jam, voltmeter dan odometer.

Selain itu, ada pula indikator sein yang terpisah di kanan-kiri, kemudian lampu jauh dan MIL (Malfunction Indicator Light).

Sementara spido digital BeAT Street ukurannya terbilang lebih imut, dan informasi yang ditawarkan tidak terlalu banyak.

Hanya odometer, spidometer dan fuelmeter. Selebihnya indikator lampu-lampu seperti sein dan high beam, ECO, dan MIL.