W175 Pasang Braket Tas, Kuat Angkut Beban 25 kg, Rp 600 Ribu Aja

Fariz Ibrahim - Kamis, 4 Maret 2021 | 22:40 WIB

Kawasaki W175 bisa tetap turing dengan membawa barang menggunakan braket tas dari Bajawa Production (Fariz Ibrahim - )

Otomotifnet.com – Selain punya tampilan klasik, ternyata Kawasaki W175 juga asik untuk diajak berkendara jauh.

Untuk menunjang perjalanan jauh, tentu saja dibutuhkan barang bawaan yang cukup banyak.

Bagi yang ogah pakai boks karena ingin tetap tampil klasik, bisa tengok braket yang dibuat oleh Bajawa Production.

“Braket yang ada di pasaran konsepnya cuma bawa jas hujan, kebutuhan touring belum dicukupi.”

Istimewa
Sepasang braket buatan Bajawa Production untuk Kawasaki W175 ini dibanderol Rp 600 ribu sepasang

 Baca Juga: Kawasaki W175 SE Diguyur Warna Baru, Makin Retro, Harga Naik Rp 500 Ribu

Istimewa
Braket tas dari Bajawa Production teruji kuat untuk membawa beban barang bawaan mencapai 25 kg

“Makanya saya ambil konsep Royal Enfield Pegasus bawa tas di samping."

"Ternyata dengan beban berat tas di samping perlu ada penopang di bawah, jadi tidak hanya gantung karena dulu pernah putus tali kaitnya,” buka Wipri Alma dari Bajawa Production.

Untuk memastikan braket tersebut kuat saat membawa barang, braket ini dibuat menggunakan pipa besi berdiameter 3/4 dengan total 3 titik baut di tiap sisinya.

“Braket ini pernah dicoba dengan berat 25 kg masih oke. Sepasang ini harganya Rp 600 ribu, kemarin ready stock 5 pcs sudah habis.”