Yamaha RX-King 1983 Harga Maut, Dipantau Lewat Medsos, Dilepas Rp 125 Juta

Ignatius Ferdian - Jumat, 5 Maret 2021 | 16:30 WIB

Yamaha RX-King dijual Rp 125 juta (Ignatius Ferdian - )

Otomotifnet.com - Harga motor lawas khususnya 2-tak memang perlahan melambung naik akhir-akhir ini, salah satunya Yamaha RX-King satu ini.

Yamaha RX-King milik Ahmad Arif atau yang dikenal dengan Arif King Priok, spesialis pedagang Yamaha RX-King di Jakarta Utara dijual sampai ratusan juta.

Ia baru saja melepas Yamaha RX-King tahun 83 kesayangannya dengan harga fantastis, yaitu Rp 125 juta.

Padahal kalau dilihat sekilas, kondisi tangki motor terebut sudah berkarat.

Baca Juga: Ninja 150 R, RX-King Dan 1 Motor Curian Diangkut Polisi, Ada Yang Dikubur di Ruang Tamu

“Sebetulnya saya tidak berniat untuk menjual motor tersebut. Tapi karena ada kebutuhan, ya mau tidak mau harus saya jual,” ujar Arif saat dihubungi (4/3/2021).

Arif mengatakan, pembeli yang berasal dari Jakarta Timur tersebut sebelumnya sudah sering memantau motor RX-King tersebut melalui media sosial pribadinya.

“Awalnya kenal di media sosial saja, begitu dia liat fotonya di dp Rp 10 juta. Besoknya dia datang lihat motornya, enggak sampe 5 menit transaksinya, motor langsung dilunasi,” kata Arif.

Arif mengaku, semua part yang ada di motor RX-King tahun 1983 merupakan orisinal bawaan.

Baca Juga: Yamaha RX-King Ambyar Depan, Tebas Honda Mobilio di Bandara Adi Soemarmo, Gagal Fokus Sama Pelat Nomor