Otomotifnet.com – Sabtu sore (20/3/2021) lalu, komunitas penggemar dan pemilik Suzuki Swift 2 Door Enthusiast (SS2DE) adakan kopi darat menyambut datangnya bulan puasa di parkiran daerah Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Komunitas SS2DE sendiri sudah ada sejak 2015 lalu yang awalnya dari grup WhatsApp.
Lantas kemudian dibuatkan grup Facebook Suzuki Swift 2 Doors Enthusiast (SSDE) berikut akun Instagramnya.
“Komunitas ini terbentuk lebih pada silaturahmi serta bertukar info seputar mobil, dan tidak ada ketua,” terang Dicky Nugraha, salah satu penggagas komunitas ini.
Baca Juga: Toyota Corona Absolute Jadi Ganteng, Dandan Aksesori Serba JDM
Dijelaskan Dicky lagi, spesies yang termasuk dalam Suzuki Swift 2 pintu ini, mulai dari Swift Mk1 (Tipe Forsa dan Cultus), lalu Mk2 (Suzuki Amenity dan Eleny) serta Mk3 (Cultus twincam).
Dengan terbentuknya komunitas, “Setidaknya bisa berdiskusi dan saling tukar informasi sesama pemilik soal spare parts serta perawatan mobil langka ini,” terangnya lagi.
Disebutkan lagi, sudah ada sekitar 80 pemilik Suzuki Swift 2 pintu yang ikutan partisipasi baik di grup FB maupun WhatApps.
Nah, bagi para pemilik mobil Suzuki Swift 2 pintu baik Mk1 hingga Mk3, atau yang sedang mencari tahu seperti apa seluk beluk seputar model-model ini, bisa langsung join saja di grup Facebook-nya.