Tertular Virus & Racun, Honda BR-V Prestige Ini Jadi Suka Dandan

Andhika Arthawijaya - Selasa, 23 Maret 2021 | 19:30 WIB

Honda BR-V Prestige 2017 milik Bram Khrisnadi ini sudah ganti tampang untuk kesekian kalinya (Andhika Arthawijaya - )

Lalu air suspension Airpride dicustom lagi pakai coilover, agar bisa lebih amblas.

Sekalian pasang camber kit custom dengan sudut cambernya mencapai -6 dan -9. "Jadi ban aman masuk dalam over fender," jelasnya.

Oiya, over fender belakang yang asli dilepas dan dibuatkan custom yang lebih lebar, namun modelnya masih mengacu seperti aslinya.

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Airsus dengan camber negatif, ban lebih amblas di dalam fender

Sekalian saja seluruh over fender yang tadinya berwarna hitam doff, dicat sewarna bodi.

"Saya juga buatin add-on custom biar makin kandas, hehehe..," kekehnya. Pol!

BR-V

Baca Juga: Honda BR-V Diskon PPnBM Sampai Rp 18 Jutaan, Cicilan Rp 5 Jutaan

Perubahan lainnya ada di sektor mesin. ECU diremap dan knalpot juga ganti dengan yang pakai valvetronic.

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Ubahan ringan di mesin cukup bikin tarikan makin enteng

Slang Samco biru juga sudah terpasang, berikut open filter K&N.

Tak hanya itu, agar mobil lebih rigid dan stabil, strutbar Ultra Racing juga sudah ditambahkan di depan.

Kyn/Dok. OTOMOTIF
Audio tak ketinggalan diupgrade

Selebihnya interior tidak banyak perubahan. "Hanya audio saja saya tambah subwoofer 10 inci JBL Stage 1010, speaker 2 way JBL GT7-6, dan power monoblock ADS AD400.4, 4 channel.

Masih ada lagi gak nih? "Sementara sekarang cukup segini dulu deh, ini aja udah mulai dikomplain gara-gara seringan nongkrong di bengkel mobilnya, hahaha..," tutup Bram. Duh! Kyn