Otomotifnet.com - Eddy, sang pemilik Toyota Voxy hitam ini punya konsep modifikasi yang ‘dewasa’.
Sekilas tak nampak sentuhan modifikasi pada baby Alphard, panggilan beken Toyota Voxy ini.
Terkesan standar-standar saja, tapi kalau diperhatikan lebih lama, banyak ubahan yang dilakukan.
“Konsepnya plug and play, tak mengurangi kenyamanan dan fitur bawaan mobil,” buka warga Jakarta Barat ini.
Baca Juga: Toyota Voxy Dandan Sporty, Pelek Volk Racing TE37 Rela Dipapas
Ubahan kaki-kaki yang pertama ia lakukan, “Pelek asli Voxy saya ganti punya Toyota Alphard tahun 2017 ukuran 18 inci,” kekehnya.
Kata Eddy, tak perlu adaptasi macam-macam, tinggal plek. Penampilan langsung berubah.
Lalu berlanjut ke penampilan depan. Terlihat beda karena ia mengganti grille bawaan dengan grille MZ Speed.